Author Posts
Internasional

Inggris Tutup Semua Pintu Masuk dari 18 Januari 2021 Cegah Penyebaran Varian Baru Virus Corona

Perdana Menteri Inggris, Boris Johnson mengatakan, akan menutup semua pintu masuk Inggris mulai Senin pagi (18/1/2021) untuk mencegah resiko varian baru virus corona yang belum teridentifikasi. Sebelum berangkat, siapa pun yang terbang ke Inggris dari luar negeri wajib menunjukkan bukti tes negatif Covid 19. Kebijakan ini dikeluarkan ketika larangan masuknya pelancong dari Amerika Selatan dan Portugal mulai berlaku Jumat (15/1/2021), karena kekhawatiran penyebaran varian baru virus corona di Brasil. Mengutip , Boris Johnson menuturkan, aturan baru ini akan diberlakukan setidaknya hingga 15 Februari 2021 mendatang. Berbicara pada konferensi pers di Downing Street, Boris Johnson mengatakan, langkah yang diambil pemerintah ini "penting". Menurutnya, untuk mencegah penyebaran varian...

Read More
Nasional

Wajahnya Bersih & Tersenyum Aa Gym Nangis Ceritakan Kondisi Jenazah Syekh Ali Jaber

Pendakwah Abdullah Gymnastiar atau Aa Gym menangis saat mengungkap kondisi jenazah Syekh Ali Jaber. Aaa Gym menyebut, Syekh Ali Jaber meninggal dalam kondisi wajah tersenyum dan bersih. Diberitakan sebelumnya, Syekh Ali Jaber meninggal dunia pada Kamis (14/1/2021), pada pukul 08.30 WIB. Aa Gym merasa sangat sedih dengan tersebut. Sambil menangis, dirinya pun menceritakan kondisi jenazah Syekh Ali Jaber. "Demi Allah wajahnya bersih dan tersenyum." Aa Gym pun mengatakan hanya beda satu hari dirinya dengan Syekh Ali Jaber saat dinyatakan positif Covid 19. "Tapi beliau lebih dirindukan Allah," lanjutnya. Aa Gym pun berdoa dan berharap wafatnya Syekh Ali Jaber adalah wafat yang mulia. Dirinya pun juga mendoakan keluarga serta keturunan yang ditinggalkannya, dan meminta ag...

Read More
Regional

Tribunpantura.com Resmi Diluncurkan Jadi Portal ke-50 Tribunnews Network

Meliputi Kota Tegal, Kabupaten Tegal, Kabupaten Brebes, Kabupaten Pemalang, Kabupaten Pekalongan, Kota Pekalongan hingga Kabupaten Batang. Peluncuran tersebut dihadiri Wali Kota Tegal Dedy Yon Supriyono, Wakil Wali Kota Tegal Muhamad Jumadi, dan Danlanal Tegal Letkol Marinir Ridwan Azis dan Wakapolres Tegal Kota Kompol Ahmadi. Acara ini berlangsung dengan penerapan protokol kesehatan yang ketat. Selain itu diharapkan akan menjadi barometer portal news di Pantura Jateng. Telah hadir di dunia maya sejak 20 Agustus 2020, peluncurannya baru bisa dilakukan hari ini karena beberapa hal. "Kami ingin menjangkau wilayah Pantura ini, kemudian kami sebarkan ke seluruh dunia. Sesuai dengan tagline kami 'Mata Lokal Menjangkau Indonesia'," katanya. Ia berharap peluncuran di Kota Ba...

Read More
Seleb

Komunikasi Penting Amanda Manopo Sibuk Syuting Billy Syahputra

Presenter dan komedian Billy Syahputra menegaskan hubungan asmaranya dengan Amanda Manopo baik baik saja. Hal tersebut menjawab pertanyaan publik, terkait Amanda Manopo yang menghapus foto foto mesranya dan mengunfollow akun instagram Billy Syahputra. "Kami baik baik saja, gua sama Amanda biasa aja," kata Billy Syahputra ketika ditemui di gedung Trans 7, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Rabu (13/1/2021). Pria berusia 29 tahun itu tak menampik dibalik hubungan asmaranya yang baik baik saja, ia dan Amanda sedang menjalani hubungan jarak jauh. Sebab, saat ini, Amanda tengah menjalani syuting sinetron 'Ikatan Cinta' yang rattingnya sedang nomor 1 di Indonesia. "Ya memang kami lagi sibuk sibuknya dan itu hal yang wajar. Kami menjalani kesibukan kami dengan bersyukur,...

Read More
Nasional

Kesalahannya Dampingi Evi Novida Gugat Keppres menuju PTUN Arief Budiman Dipecat sebagai Ketua KPU RI

Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) memberhentikan Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI Arief Budiman. Keputusan tersebut diambil dalam sidang etik putusan perkara dengan nomor 123 PKE DKPP/X/2020. "Menjatuhkan sanksi peringatan keras terakhir dan pemberhentian dari jabatan Ketua KPU kepada teradu Arief Budiman selaku Ketua KPU RI," demikian dikutip dari salinan putusan DKPP, Rabu (13/1/2021). Arief, dalam putusan tersebut, terbukti melanggar etik dan pedoman perilaku penyelenggara pemilusaat mendampingi Komisioner KPU Evi Novida Ginting menggugat surat keputusan Presiden Joko Widodo ke PTUN Jakarta. Arief juga dinyatakan bersalah karena tetap menjadikan Novida tetap komisioner KPU. Hal itu berdasarkan aduan pengadu bernama Jupri yang mempermasalahkan surat KPU RI Nomor...

Read More
Nasional

Wakil Ketua Komisi IV Ajak Masyarakat Hargai Jerih Payah Petani

Wakil Ketua Komisi IV DPR RI Dedi Mulyadi mengajak seluruh lapisan masyarakat Indonesia untuk merangkul dan menghargai jerih payah para petani di seluruh Indonesia. Menurutnya, para petani merupakan sosok penting dibalik keberhasilan pembangunan dan kemajuan bangsa dan negara. "Untuk itu kita tidak boleh membiarkan petani berjalan sendiri. Kita harus merangkul para petani karena berkat mereka pangan kita terpenuhi," ujar Dedi, Selasa (12/1/2021). Dedi mengatakan, petani merupakan tulang punggung sekaligus ujung tombak dari keberhasilan pembangunan pertanian saat ini. Karena itu, dia mendorong bantuan yang selama ini dijalankan pemerintah terus didistribusikan secara masif. "Bantuan langsung di tiap tiap daerah sangat diperlukan. Tidak perlu pelatihan pelatihan tapi langsung...

Read More
Nasional

Kotak Hitam Sriwijaya Air SJ182 Ditemukan BREAKING NEWS

Kotak Hitam (Black Box) Pesawat Sriwijaya Air SJ 182 yang jatuh di kawasan Kepulauan Seribu telah ditemukan. Dikutip dari Kompas TV Live, Selasa (12/1/2021), penemuan black box ini tentunya menjadi kabar baik untuk pengungkapan insiden jatuhnya SJ182. Black Box ditemukan oleh Tim dari Dinas Penyelamatan Bawah Air Komando Armada RI (Dislambair), dan berhasil diangkat ke KRI Rigel. Dan menurut pantauan awak media, kotak hitam tersebut tengah dibawa menuju ke Posko Utama JICT 2, Tanjung Priok. Kotak Hitam ditemukan sekitar pukul 16.00 WIB. Dan diketahui proses pencarian tersebut telah dilakukan sejak pagi hari oleh Tim Dislambair. Pesawat Sriwijaya Air bernomor SJ182 penerbangan Jakarta Pontianak sempat hilang kontak, Sabtu (9/1/2021). Menurut pesan data yang ditujukan kepada Direktur Navig...

Read More
Corona

Keefektifan Vaksin Covid-19 Bertahan Setidaknya Satu Tahun Yakin Bisa Lawan Varian Baru Moderna

Perusahaan bioteknologi, Moderna mengatakan, vaksin virus corona (Covid 19) yang diproduksinya seharusnya bisa efektif bertahan setidaknya satu tahun. Dikutip dari , hal itu disampaikan Moderna dalam konferensi JP Morgan Healthcare pada Senin (11/1/2021) kemarin. Produsen obat yang berbasis di Cambridge, Massachusetts itu diketahui menggunakan teknologi messenger RNA (mRNA). Teknologi mRNa sintetis pada vaksin moderna yakni untuk meniru permukaan virus corona dan mengajarkan sistem kekebalan tubuh untuk mengenali dan menetralkan virus. Moderna yakin, teknologi mRNA yang digunakannya bisa mencegah infeksi varian baru Covid 19 yang telah muncul di beberapa negara. Untuk itu rencananya pada Desember 2021, Moderna akan menjalankan tes lanjutan untuk mengevaluasi keefektifan vaksin dan mengonf...

Read More
Nasional

Raffi Ahmad & BCL Masih Tunggu Informasi Lebih Lanjut dari Istana Calon Penerima Pertama Vaksin

Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan jadi orang pertama yang disuntik vaksin Covid 19 (corona) di Indonesia pada 13 Januari mendatang. Jokowi akan disuntik vaksin Sinovac yang juga diuji klinis di Indonesia. Selain Jokowi, sejumlah public figure dikabarkan juga mendapat kesempatan pertama vaksinasi corona tersebut. Beberapa nama yang santer dikabarkan akan disuntik vaksin corona pada pekan depan itu di antaranya selebriti Raffi Ahmad, Bunga Citra Lestari (BCL), dan jurnalis Najwa Shihab. Manajer Raffi Ahmad, Prio mengatakan, suami Nagita Slavina itu sudah dihubungi oleh pihak Istana terkait rencana vaksinasi tersebut. "Sementara ya (divaksin pertama), tapi belum dapat update nya kayak gimana. Cuma sudah terdaftar," kata Prio saat dihubungi Jumat (8/1/2021). Prio mengatakan bahwa ...

Read More
Sport

3 Pebulu Tangkis Indonesia Dijatuhi Skorsing Seumur Hidup Terlibat Kasus Match Fixing

Kabar mengejutkan datang dari dunia tepok bulu dimana beberapa pebulu tangkis Indonesia dinyatakan terlibat dalam kasus match fixing alias pengaturan skor. BWF selaku organisasi tertinggi bulu tangkis dunia baru saja merilis informasi perihal kasus pengaturan skor. Dalam rilis tersebut pihak BWF menyatakan ada delapan pebulu tangkis Indonesia yang terlibat dalam kasus tersebut. Tiga diantaranya sudah dijatuhi hukuman berat berupa skorsing seumur hidup tidak boleh beraktifitas di dunia tepok bulu. BWF mengatakan hasil investigasi yang ada mengarah kepada keterlibatan mereka dalam pengaturan skor, manipulasi pertandingan dan taruhan. "Delapan pemain Indonesia yang saling mengenal dan berkompetisi di level bawah internasional sebagian besar kompetisi Asia 2019 melanggar integritas atura...

Read More